
Tanpa terasa, kita sudah berada di ujung semester 2 untuk tahun Pelajaran 2023-2024 dan hari ini tanggal 3 Juni 2024 kita mulai hari pertama Ujian Akhir semester. Penilaian Akhir Semester menjadi salah satu penentu kenaikan kelas peserta didik. Oleh sebab itu, peserta didik seyogyanya menyambut penyelenggaraan PAS dengan belajar serta mempersiapkan diri sebaik mungkin. Selepas ujian UAS semester genap, siswa SD, SMP, dan SMA akan libur semesteran yang cukup panjang.
MIN 35 Pidie, sebagai salah satu entitas lembaga pendidikan tingkat dasar yang bernaung dibawah Kementerian Agama, juga melaksanakan Ujian/Penilaian akhir semester sebagai tolak akur utuk bisa atau tidaknya naik kekelas berikutnya. Siswa siswi MIN 35 Pidie sudah memeprsiapkan diri jauh-jauh hari untuk menghadapi kegiatan ini. Mereka belajar kembali materi-materi yang akan di ujiankan baik saat dirumah maupun waktu sedang diluar rumah. “jangan lupa bawa buku catatan dan kisi-kisi soal ya ” ujar seorang wali murid kepada anaknya yang akan dibawa bermain ke arah kota Sigli. Begitulah antusianya persiapan u tuk menghadapi Ujian Kali ini.

Ujian akhir semester di MIN 35 Pidie kali ini didikuti oleh sekitar 88 siswa-siswi yang terdiri dari 6 Rombel. Kegiatan kali ini melibatkan 15 orang pengawas yang tentunya berasal dari Guru ASN maupun Non ASN yang ada di Madrasah ini. Setiap Mapel yg diujiankan akan diawasi oleh 2 orang pengawas setiap kelasnya. Untuk kelancaran kegiatan ini juga dibentuk Panitia yang diketua oleh ibu Zumiati selaku Koordinator Bidang Pendidikan dan diarahkan oleh Kepala Madrasah. Kepanitiaan ini juga dibantu oleh beberapa orang anggota yang dengan sigap dan cermat menyediakan berbagai kebutuhan Ujian.
UJian kali ini dimulai pada tanggal 03 Juni Tahun 2024 s.d Tanggal 08 Juni Tahun 2024, lebih kurang dalam seminggu Ujian ini diperkirakan akan selesai untuk selanjutnya akan dilakukan pemeriksaan naskah lembar jawaban siswa oleh guru bidang studi masing-masing.

Setelah pemeriksaan naskah lembar ujian, hasil dari pemeriksaan tersebut akan dituangkan dalam berita acara pemeriksaan nilai yang nantinya akan dijadikan dasar kenaikan kelas. oleh karenanya kita berharap kali ini tidak ada yang akan tinggal dikelas sebelumnya. Semua siswa diharapkan akan dapat menmpuh pendidikan dikelas berikutnya. semoga…!
Berikut Galeri Ujian Akir Semester di MIN 35 Pidie Untuk TP 2023-2024





